Selasa, 31 Januari 2017

Agnes: Banyak sekali pengetahuan baru yang dapat saya implementasikan





“Kita tidak dituntut untuk dapat memakai semua bahasa yang ada secara sempurna tanpa kesalahan sedikitpun, tetapi dengan pemakaian dan penggunaan bahasa sehari-hari yang sesuai dengan waktu dan tempat membuat setiap kata yang terlontar dari diri kita begitu sempurna.”

Ungkapan tersebut dikemukakan oleh seorang Duta Bahasa Pelajar Jawa Barat yang baru saja berulang tahun, ya dialah Agnes Alzena Syafitri, Mahasiswi Universitas Katholik Parahyangan ini adalah Juara Duta Bahasa Pelajar Jawa Barat 2013. Gadis kelahiran Garut, 29 Januari 1997 ini biasa dipanggil dengan nama Teh Agnes. Teh Agnes mendaftarkan diri menjadi Duta Bahasa Pelajar Jawa Barat pada tahun 2013 saat dirinya masih bersekolah di SMAN 1 Garut. Perjuangan Teh Agnes yang jauh-jauh dari Kota Intan Garut untuk berkompetisi ini membuahkan hasil yang membanggakan, predikat Juara 1 berhasil diraihnya, salah satu pencapaian yang membanggakan bagi Kabupaten Garut. Teh Agnes menjadi pelajar asal Garut kedua yang meraih pencapain tertinggi pada ajang Pemilihan Duta Bahasa Pelajar Jawa Barat setelah Teh Putri Talitha Wasantari pada tahun sebelumnya. Dalam perjalanannya, Teh Agnes pun ternyata memiliki pencapaian lain yang tak kalah membanggakan, yakni:
1. Juara 1 Putri Van Java 2013
2. Mojang Rumaja Wakil II Kab. Garut 2013
3. Duta Bahasa Jawa Barat 2016
Duta Bahasa Pelajar Jawa Barat memberikan Banyak sekali pengetahuan baru yang ia dapatkan dan juga bisa diimplementasikan di kehidupan sehari-hari yang kemudian ditularkan kepada teman-teman terdekatnya. Mahasiswa Jurusan Akuntansi Unpar ini menuturkan bahwa menjadi seorang "duta" sendiri bukanlah merupakan simbol semata, tetapi merupakan suatu amanah dimana kita sebagai Duta harus dapat mempertanggungjawabkan gelar tersebut.  
Gadis lincah dan supel yang memiliki hobi membaca dan travelling ini aktif pada organisasi Paguyuban Mojang Jajaka Kabupaten Garut dan Ikatan Duta Bahasa Jawa Barat serta aktif dalam berbagai kegiatan sebagai pewara (Master of Ceremony).
Terkait dengan upaya pemertahanan Bahasa Daerah, Teh Agnes mengungkapkan bahwa“Selain budaya, Bahasa adalah identitas suatu bangsa. Keanekaragaman bahasa yang dimiliki oleh Indonesia menjadi salah satu hal yang patut untuk dibanggakan. Sudah seharusnya kita sebagai generasi muda di Jawa Barat, turut andil dalam pelestarian kekayaan bahasa daerah yang ada”

Selain budaya, bahasa adalah identitas suatu bangsa. Keanekaragaman bahasa yang dimiliki oleh Indonesia menjadi salah satu hal yang patut untuk dibanggakan. Sudah seharusnya kita sebagai generasi muda di Jawa Barat, turut andil dalam pelestarian kekayaan bahasa yang ada. Mari kita kenali bangsa kita dengan cara mencintai dan ikut serta menjaga kebudayaan juga bahasa kita sendiri, kalau bukan kita sebagai generasi muda, lalu siapa lagi? Segera daftarkan diri kalian sebagai generasi muda yang cinta akan bahasa di Pemilihan Duta Bahasa Pelajar Jawa Barat 2017!
 (Agnes Alzena Syafitri, Juara 1 Duta Bahasa Pelajar Jawa Barat 2013)

---------------------------------------
Segera daftarkan dirimu dengan mengisi formulir melalui tautan bit.ly/dubas2017 dan lengkapi persyaratannya


Tidak ada komentar:

Posting Komentar