Selasa, 12 Juli 2016

DUTA BAHASA BERPRESTASI – RAHADIAN MUSLIM






    Jepang dan Turki merupakan kedua negara yang pernah dikunjungi oleh Kang Rahadian Muslim, salah satu finalis Duta Bahasa Jawa Barat 2013. Bukan sekadar berkunjung, melainkan menjadi perwakilan Indonesia untuk program pertukaran pelajar. Kang Rahadian yang akrab disapa Kang Raha ini mengaku bahwa pemilihan duta bahasa yang pernah diikutinya berpengaruh terhadap pencapaiannya untuk belajar di negeri orang. Duta bahasa merupakan salah satu tempat belajar bagi Kang Raha yang tercatat sebagai mahasiswa aktif Teknik Pertambangan, Institut Teknologi Bandung. Kecakapan berkomunikasi, mengemukakan pendapat, membuka wawasan, dan melatih rasa percaya diri merupakan beberapa pelajaran yang didapatkan oleh Kang Raha.
Peraih Juara I Mahasiswa Berprestasi Teknik Pertambangan ITB Tahun 2016 ini memiliki pandangan baru terhadap kebudayaan setelah belajar di negeri orang. Inilah pandangan Kang Raha terhadap kebudayaan Indonesia.
    “Kebudayaan Indonesia sangatlah beragam. Sebagai bangsa Indonesia, kita harus menguasai salah satu komponennya, misal mau belajar bagaimana cara menarikan tradisional, mengenal filosofi adat istiadat masyarakat, dan memahami karakter kebudayaan tersebut karena di luar negeri, kita menjadi perwakilan bangsa Indonesia untuk memperkenalkan kebudayaan Indonesia,”

    Ketika ditanya tentang harapannya untuk duta bahasa, delegasi Indonesia untuk International Youth Forum on Climate Change and Sustainable Development 2016 ini berharap semoga duta bahasa bisa terus menjadi tempat belajar bagi setiap orang yang memutuskan untuk bergabung di dalamnya. Duta bahasa diharapkan mampu mewadahi berbagai bentuk potensi dan kontribusi, serta menjadi tungku api yang siap melebur besi keras menjadi pedang tajam, dalam artian dapat membuat orang yang ada di dalamnya belajar menjadi pribadi yang lebih baik dan bermanfaat bagi siapa pun.

Apakah kamu Duta Bahasa selanjutnya?

Segera tuangkan pemikiranmu ke dalam esai bertemakan budaya literasi dan tunjukkan bahwa kamu adalah Duta Bahasa selanjutnya! Lihat persyaratannya di sini (dubas dewasa) dan di sini (dubas pelajar) serta unduh formulirnya disini (dubas dewasa) dan di sini (dubas pelajar). Jadilah pejuang yang siap menyebarkan virus-virus kebahasaan!

Jangan lupa ikuti kami di FacebookTwitterInstagram, dan Line (Duta Bahasa Jabar) untuk informasi terkini terkait pemilihan Duta Bahasa Jawa Barat 2016 dan seputar kegiatan Dubas Jabar. 

"Berbudaya Literasi, Membangun Bahasa!"


Tidak ada komentar:

Posting Komentar